Pengarang : Beverly
barton
Penerbit : Dastan
Tahun : 2010
Kondisi : bagus
Harga : Rp
40.000
Sinopsis :
Cherokee
Pointe, Tennessee, digemparkan oleh tiga pembunuhan sadis dan kali ini
korbannya laki-laki. Ketiganya ditemukan dalam keadaan telanjang dengan seluruh
badan penuh luka bakar dan tusukan. Salah satu korbannya adalah Jamie Upton,
seorang laki-laki hidung belang pewaris tunggal kekayaan keluarga Upton.
Jazzy Talbot, mantan kekasih Jamie, menjadi tersangka utama karena semua orang tahu kalau Jazzy sangat membenci Jamie yang telah mengkhianatinya. Di lain pihak, Jazzy sedang berusaha untuk melupakan cinta pertamanya itu dan menjalin hubungan baru dengan Caleb, tukang pukul di barnya.
Jazzy Talbot, mantan kekasih Jamie, menjadi tersangka utama karena semua orang tahu kalau Jazzy sangat membenci Jamie yang telah mengkhianatinya. Di lain pihak, Jazzy sedang berusaha untuk melupakan cinta pertamanya itu dan menjalin hubungan baru dengan Caleb, tukang pukul di barnya.
Sejak pertama kali bertemu, Caleb sudah tertarik kepada Jazzy yang cantik dan bersemangat. Namun, Jazzy masih dihantui oleh bayang-bayang Jamie sehingga hatinya yang terluka sulit untuk memercayai laki-laki lain. Dengan kelembutan dan cintanya, Caleb tidak menyerah untuk membuat Jazzy menjadi miliknya. Di tengah-tengah upaya Jazzy untuk melupakan Jamie, si pembunuh mengincarnya, dan satu-satunya orang yang bisa menyelamatkan nyawa Jazzy adalah Caleb yang sudah berjanji untuk selalu melindungi wanita yang disayanginya itu.
***
Perpaduan sempurna antara percintaan dan ketegangan.
―theromancereader.com
Gabungan antara kisah percintaan dan pembunuh berantai ini akan menyedot perhatian Anda dari awal.
―amazon.com
Beverly Barton sangat ahli dalam menciptakan petunjuk yang berliku-liku dan Anda tidak mungkin bisa menebaknya sampai akhir.
―goodreads.com

Tidak ada komentar:
Posting Komentar