Judul : PERMAINAN BULAN DESEMBER
Pengarang : Mira W
Penerbit : Gramedia
Tahun : 1999
Tebal : 173 hlm
Kondisi : Bekas / expribadi, mulus spt baru
Harga : Rp 18.500
Sinopsis :
"Buat apa jadi biarawati, Yos? Biarawati sudah banyak. Semua perempuan bisa jadi biarawati. Tapi hanya seorang gadis yang dapat menjadi istriku!". "Tuhan telah memanggilku, Anton. Dia datang lebih dulu darimu". "Tapi Tuhan juga bisa keliru, Yosi! Dia pasti keliru memanggilmu jadi biarawati". "Tuhan tak pernah keliru, Anton. Kesalahanku yang pertama adalah membiarkanmu jatuh cinta padaku". "Tapi cinta tak pernah salah, Yos! Buat apa kau jadi biarawati, kalau orang yang paling kaucintai masuk neraka?". Bagi Anton Rio Turangga, mahasiswa berandal yang punya benak sesuram masa depannya, bulan Desember berarti permainan yang mengasyikkan. Tapi permainan itu terhenti ketika ia bertemu dengan Maria Josephine Ambar Pratiwi, gadis yang betul-betul ingin dinikahinya, tapi yang memilih biara sebagai rumahnya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar